Kompilasi Pena

Sejarah Kebangkitan Nasional

Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei selalu kita peringati di negara kita. Salah satu tujuan peringatan hari raya adalah untuk mengingat akan jasa perjuangan para pahlawan kita ketika sedang memperjuangkan kemerdekaan atau pun mempertahankan kemerdekaan Inodnesia dahulu.

Perjalanan sejarah akan lahirnya kebangkitan nasional ini adalah bermula dengan berdirinya dan lahirnya gerakan nasional yang pertama yaitu Boedi Oetomo (1908) dan juga adanya peristiwa sejarah Sumpah Pemuda (1928).

Jika kita kembali kepada sejarah, bahwasannya kebangkitan nasional ini adalah merupakan peristiwa serta tonggak berdirinya dan bangkitnya akan semangat persatuan, kesatuan dan nasionalisme diikuti dengan kesadaran untuk memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia.

Selama masa penjajahan semangat kebangkitan nasional tidak pernah muncul hingga berdirinya Boedi Oetomo pada tanggal 20 Mei 1908 dan ikrar Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober 1928.

Untuk itulah pentingnya kita mengenang akan Sejarah Kebangkitan Nasional ini. Termasuk adalah sejarah sumpah pemuda.

Gerakan nasionalis pertama di Indonesia adalah Budi Utomo yang diprakarsai oleh Dokter Soetomo di Jakarta. Dengan dorongan dilahirkannya Boedi Oetomo ini, kemudian lahirlah Sarekat Islam, di tahun 1912, di bawah pimpinan Haji O.S. Tjokroaminoto bersama dengan tokoh lainnya yaitu Haji Agus Salim serta juga Abdul Muis.

Selanjutnya masih dalam tahun yang sama yaitu tahun 1912 itu lahir pula satu gerakan politik yang amat penting dan krusial, yaitu Indische Partij yang di pimpin oleh Douwes Dekker (Dr. Setiabudhi), R.M. Suwardi Suryaningrat dan Dr. Tjipto Mangunkusumo. Tahun 1913, partai ini dilarang oleh pemerintah kolonial Belanda dan pemimpin-pemimpinnya kemudian ditangkapi dan selanjutnya dibuang dalam pengasingan oleh penjajah Belanda.

Sejarah Kebangkitan Nasional

Tokoh yang mempelopori kebangkitan Nasional itu antara lain yaitu terdiri dari :
  1. Sutomo.
  2. Ir. Soekarno.
  3. Dr. Tjipto Mangunkusomo.
  4. Raden Mas Soewardi Soerjaningrat (sejak tahun 1922 menjadi Ki Hajar Dewantara).
  5. Dr. Douwes Dekker.
Organisasi Boedi Oetomo yang didirikan pada tanggal 20 Mei 1908 oleh Dr. Sutomo dan juga para mahasiswa STOVIA (School tot Opleiding van Indische Artsen) ketika itu yaitu Goenawan Mangoenkoesoemo serta juga Soeraji dan mendapat gagasan oleh Dr. Wahidin Sudirohusodo pada awalnya adalah bukanlah sebuah organisasi politik.

Akan tetapi lebih kepada organisasi yang bersifat sosial, ekonomi, dan kebudayaan. Namun seiring perjalanan waktu maka Boedi Oetomo kemudian akan menjadi cikal bakal gerakan yang bertujuan untuk kemerdekaan Indonesia.

Kebangkitan Pergerakan Nasional Indonesia bukan berawal dari berdirinya Boedi Oetomo, melainkan mulai dari berdirinya Sarekat Dagang Islam tahn 1905 di pasar Laweyan (Solo).

Sarekat ini didirikan dengan tujuan untuk menyaingi dominasi pedagang Cina saat itu yang sangat berkuasa. Kemudian sarekat ini berkembang menjadi sebuah organisasi pergerakan, dan pada tahun 1906 berubah nama menjadi Sarekat Islam.

Karena dianggap sebagai organisasi yang menjadi pelopor bagi organisasi kebangsaan lainnya sebagaimana disebutkan di atas, maka tanggal kelahiran Boedi Oetomo yaitu 20 Mei ditetapkan sebagai Hari Kebangkitan Nasional.

Penyebab Dan Cara Mencegah Malaria

Penyebab Penyakit Malaria ini adalah karena jenis parasit (plasmodium) yang diakibatkan karena gigitan jenis nyamuk yang bernama nyamuk anopheles. Di Indonesia sendiri golongan penyakit ini termasuk dalam golongan penyakit endemis. Maksudnya adalah suatu penyakit yang berjangkit pada daerah tertentu. Masyarakat yang mempunyai tempat tinggal di daerah sekitar pantai, persawahan, perkebunan, serta hutan akan rentan untuk terkena penyakit malaria ini.

Penyakit malaria suatu infeksi pada bagian dari sel darah yaitu infeksi pada sel darah merah. Penularan malaria oleh nyamuk yang membawa parasit yang menyebabkan malaria. Apabila nyamuk pembawa parasit ini menggigit seseorang maka, parasit tersebut dapat masuk ke dalam darah. Selanjutnya parasit akan bertelur, yang kemudian akan berkembang, dan melakukan replikasi sehingga menjadi banyak, dan parasit tersebut hidup dari sel darah orang sampai orang yang terkena parasit ini menjadi sakit.


Tanda gejala penyakit malaria ini ada beberapa tahapan tersendiri. Yaitu hal-hal yang bisa kita kenali antara lain adalah :
  1. Penderita malaria akan menjadi lemah serta nafsu makan akan menurun. Kulit akan berubah menjadi kemerahan dan selama tidur sering mengigau.
  2. Gejala penyakit malaria ini berupa demam tinggi dan sakit kepala. Penderita menggigil atau gemetar selama 15 menit sampai satu jam.
  3. Pucat. Hal ini disebabkan karena kurang darah. Dan ini termasuk dalam tanda penyakit malaria.
  4. Pada malaria anak, gejala spesifik daerah umumnya akan ditandai dengan gejala diare.
  5. Pada usia anak-anak serangan malaria dapat menimbulkan gejala aneh, misalnya menunjukkan gerakan / postur tubuh yang abnormal sebagai akibat tekanan rongga otak. Bahkan lebih serius lagi dapat menyebabkan kerusakan otak.
Jenis penyakit malaria ini dapat digolongkan dengan :
  • Malaria tertiana, disebabkan oleh Plasmodium vivax, dimana penderita merasakan demam muncul setiap hari ketiga.
  • Malaria quartana, disebabkan oleh Plasmodium malariae, penderita merasakan demam setiap hari keempat.
  • Malaria serebral, disebabkan oleh Plasmodium falciparum, penderita mengalami demam tidak teratur dengan disertai gejala terserangnya bagian otak, bahkan memasuki fase koma dan kematian yang mendadak.
  • Malaria pernisiosa, disebabkan oleh Plasmodium vivax, gejala dapat timbul sangat mendadak, mirip dengan stroke, koma disertai gejala malaria yang berat.
Ada beberapa hal yang menyangkut cara dan tips pencegahan malaria itu sendiri. Ada beberapa cara mencegah penyakit malaria adalah :
  1. Menghindari gigitan nyamuk, tidur memakai kelambu, menggunakan obat nyamuk, memakai obat oles anti nyamuk, pasang kawat kasa pada ventilasi, menjauhkan kandang ternak dari rumah, mengurangi berada di luar rumah pada malam hari.
  2. Pengobatan pencegahan, 2 hari sebelum berangkat ke daerah malaria, dengan pemberian obat yaitu minum obat doksisilin 1 x 1 kapsul / hari sampai 2 minggu setelah keluar dari lokasi endemis malaria.
  3. Membersihkan lingkungan, menimbun genangan air, membersihkan lumut, gotong royong membersihkan lingkungan sekitar, mencegahnya dengan kentongan. Ini adalah bentuk dari usaha untuk pencegahan malaria.
  4. Menebarkan pemakan jentik, menekan kepadatan nyamuk dengan menebarkan ikan pemakan jentik. Seperti ikan kepala timah, nila merah, gupi, mujair.
  5. Penanaman padi secara serempak atau diselingi dengan tanaman kering atau pengeringan sawah secara berkala.
  6. Usahakan melakukan penyemprotan rumah dengan DDT yang diusahakan oleh pemerintah.
Dan dalam rangka pengobatan malaria ini tentunya kita merujuk pada prinsip pengobatan malaria dari tim medis atau pun dokter. Setelah melakukan serangkaian proses pemeriksaan, baik secara langsung dari keluhan yang timbul maupun lebih berfokus pada hasil laboratorium maka dokter akan memberikan beberapa obat-obatan kepada penderita. Diantaranya adalah pemberian obat untuk menurunkan demam seperti paracetamol, vitamin untuk meningkatkan daya tahan tubuh sebagai upaya membantu kesembuhan.

Obat malaria kita kenal dengan nama Chloroquine yang merupakan bagian dari obat antimalaria. obat lainnya adalah jenis Artesunate-Sulfadoxine/pyrimethamine, Artesunate-amodiaquine, Artesunat-piperquine, Artemether-lumefantrine, dan Dihidroartemisinin-piperquine. Mencegah penyakit malaria adalah lebih baik daripada mengobatinya.

Manfaat Vitamin Bagi Kesehatan

Beragam jenis vitamin dan sumber banyak terdapat di negara kita tercinta ini. Karena ada begitu banyak macam-macam vitamin yang bisa bermanfaat bagi kita, maka selayaknyalah kita mengetahui akan berbagai sumber vitamin dan manfaatnya bagi tubuh kita baik itu yang menunjang kesehatan atau pun menambah kebugaran tubuh kita pada umumnya.

Yang dimaksud dengan pengertian vitamin adalah merupakan bagian dari sekelompok senyawa organik amina yang mempunyai bobot molekul kecil yang memiliki peran dan fungsi yang vital dalam metabolisme setiap organisme, yang hal ini tidak dapat dihasilkan oleh tubuh kita. Arti kata vitamin ini berasal dari bahasa latin yang terdiri dari dua suku kata yaitu vita dan amina (amine). Vita dalam bahasa latin berarti 'hidup' sedangkan amina sendiri artinya adalah sesuatu hal yang lebih mengacu kepada suatu gugus organik yang memiliki atom nitrogen (N).

Manfaat Vitamin Bagi Kesehatan

Karena begitu besar manfaat vitamin bagi kesehatan tubuh kita maka selanjutnya kita akan belajar bersama mengenai sumber vitamin dan juga jenis-jenis vitamin itu sendiri. Secara garis besar jenis macam vitamin terbagi menjadi 6 yaitu Vitamin A. Vitamin B, Vitamin C, Vitamin D, dan juga Vitamin K.

Berlanjut kepada masing-masing vitamin.
Untuk yang pertama kali adalah Vitamin A yang dalam dunia medis seringkali disebut dengan retinol. Sumber vitamin A bisa kita dapatkan dari beragam jenis produk makanan seperti ikan, susu, sayuran yang berwarna hijau, dan jenis buah-buahan seperti wortel, pisang, pepaya. Manfaat vitamin A adalah untuk menjaga kesehatan mata (penglihatan), mencegah terjadinya infeksi, turut membantu dalam menjaga kesehatan tubuh. Ada beberapa jenis penyakit yang bisa disebabkan karena kekurangan zat ini yaitu rabun, menurunnya daya tahan tubuh, katarak, kulit menjadi kurang sehat.

Vitamin B.
Vitamin ini sangat berperan dalam pembentukan sel darah merah, membentuk jaringan baru dan melancarkan metabolisme tubuh. Dan terbagi lagi menjadi apa yang disebut dengan vitamin B1, B2, B6, serta B12. Selain berperan dalam pembentukan eritrosit dan metabolisme tubuh vitamin b juga berguna dan mempunyai faedah dalam hal memperkuat tulang maupun gigi, meningkatkan imunitas tubuh, asupan vitamin B yang cukup dan baik akan bermanfaat bagi tubuh untuk mampu menangkal serangan virus penyakit.

Vitamin C. (asam arkorbat).
Manfaat dari vitamin C ini adalah meningkatkan daya tahan tubuh terhadap bahaya infeksi, mencegah penyakit sariawan, panas dalam, dan bibir pecah-pecah. Sumber vitamin C dapat kita temui dari pepaya, jambu biji, tomat, jeruk, kacang hijau, kacang merah, bayam. Kekurangan Vitamin C dapat mengakibatkan gusi berdarah, nafsu makan berkurang, dan lesu dan lemas. Berbagai jenis buah-buahan sehat untuk ibu hamil juga banyak kandungannya zat gizi ini.

Vitamin D. (kalsiferol, kholekalsiferol, dihidrotakhisterol).
Manfaat vitamin D diantaranya yaitu mencegah cacat pertumbuhan rangka badan, mengatur kadar garam kapur sel darah, mengatur kerangka pada bayi dan ibu hamil serta membentuk gigi. Sumber vitamin D bisa didapatkan dari ikan, telur, susu. Penyakit dan gangguan masalah kesehatan karena kekurangan vitamin yang bisa ditimbulkan dari kekurangan ini adalah pertumbuhan gigi akan terganggu, osteomalasia pada dewasa, Pada orang tua bisa menyebabkan osteoporosis, yaitu kerapuhan tulang akibatnya berkurangnya kepadatan tulang.

Vitamin E.
Kebanyakan kegunaan dari vitamin yang satu ini adalah banyak memberikan manfaat dalam hal kesehatan kulit. Berguna juga untuk pencegahan penyakit kulit, berguna untuk menutup luka dan mencegah / mengobati kemandulan / sulit hamil. Dan pada ibu hamil dapat berfungsi untuk mencegah keguguran. Sumber vitamin E bisa didapatkan dari hati, biji-bijian, buah, sayuran dan kacang-kacangan. Bahan vitamin ini terdapat pada mentega atau minyak samin.

Vitamin K.
Salah satu fungsi vitamin K adalah untuk mempercepat proses pembekuan darah saat terjadi luka pada bagian tubuh kita dan bermanfaat juga dalam memperbaiki susunan pertumbuhan tulang. Sumber makanan bisa didapatkan pada bayam dan kol, produk susu, kuning telur, serta beraneka agam jenis sayuran segar. Kekurangan vitamin K ini bisa menyebabkan darah akibat luka akan sulit atau lama untuk membeku.

Penyakit Jantung Koroner

Begitu banyak jenis penyakit jantung yang ada sekarang ini. Apalagi ada beberapa jenis macam penyakit jantung yang menjadikan papan atas dalam urutan penyakit pembunuh no wahid.

Diantaranya yaitu penyakit jantung koroner itu sendiri. Bahkan organisasi kesehatan dunia yaitu WHO telah mendudukkan Indonesia sebagai negara dengan penyebab kematian pertama (no 1) ini adalah jantung koroner ini.

Penyebab jantung koroner adalah ada beberapa hal yang bisa menyebabkan terjadinya penyakit jantung ini. Karena memang ada beberapa faktor resiko timbulnya penyakit ini adalah Hipertensi (Tekanan Darah Tinggi), Penyakit Gula (Diabetes Mellitus / DM), Obesitas (kegemukan), Kolesterol.

Riwayat Keluarga, dan kebiasaan yang merusak kesehatan yaitu merokok dan juga stress yang berlebihan bisa menjadi faktor pemicu timbulnya tanda jantung koroner itu sendiri.

Penyakit Jantung Koroner

Yang dimaksud dengan penyakit jantung koroner ini adalah sebuah penyakit yang menyerang pembuluh darah koroner jantung akibat dari penumpukan plak.

Plak itu sendiri adalah terdiri dari lemak, kolesterol, kalsium, dan zat lain yang ditemukan di dalam darah. Ketika plak tersebut menumpuk di dalam arteri, kondisi inilah yang disebut dengan aterosklerosis. Penumpukan plak ini bisa terjadi dalam waktu yang lama dan tidak terjadi begitu saja.

Plaque / plak ini terbentuk pada percabangan arteri yang ke arah arteria koroner kiri, arteri koroneri kanan dan agak jarang pada arteri sirkumflex. Aliran darah ke distal dapat mengalami obstruksi secara permanen maupun sementara yang di sebabkan oleh akumulasi plaque atau penggumpalan.

Seiring dengan perjalanan waktu dari tahun ke tahun, plak ini akan mengeras dan menyempit pada pembuluh darah arteri koroner. Hal inilah yang menyebabkan aliran darah yang kaya oksigen ke otot jantung akan terbatas dan berkurang. Inilah yang dimaksudkan dengan pengertian definisi penyakit jantung koroner.

Akhirnya, daerah plak dapat pecah (membuka). Hal tersebut akan menyebabkan bekuan darah terbentuk pada permukaan plak. Jika bekuan menjadi cukup besar, bisa sebagian besar atau benar-benar memblokir dan menghambat aliran darah melalui arteri koroner. Jika aliran darah yang kaya oksigen ke otot jantung berkurang atau terhambat, maka nyeri dada / angina pektoris atau serangan jantung dapat terjadi pada diri seseorang.

Tanda jantung koroner dapat kita kenali dengan gejala berikut ini :
  1. Sakit nyeri dada berlangsung sekitar 15-20 menit. Dan bahkan bisa lebih dari waktu tersebut dan tidak hilang dengan istirahat atau pun pemberian obat ISDN contohnya.
  2. Rasa tertekan (serasa ditimpa beban, sakit, terjepit dan terbakar) yang menyebabkan sesak napas dan tercekik di leher.
  3. Tanda dengan timbulnya keringat dingin, tubuh lemah, jantung berdebar dan bahkan bisa sampai terjadi pingsan.
  4. Bila diperiksa dengan laboratorium, pemeriksaan darah yang menggambarkan kerusakan jantung yaitu CMKB dan Troponin T akan meningkat dalam waktu 24 jam secara bertahap setelah serangan jantung dimulai pada diri seseorang.
  5. Pemeriksaan perekaman EKG akan menghasilkan gambaran listrik jantung dengan tanda serangan jantung (Infark Miokard) yang jelas baik itu gambaran EKG ST Elevasi, ST Depresi atau aritmia lainnya bisa terlihat dengan jelas.
Untuk itulah kita harus berhati-hati terhadap penyakit jantung koroner ini dan juga penyakit-penyakit lainnya yang bisa menimbulkan kematian mendadak bagi para penderitanya.

Tips Berhenti Merokok

Merokok adalah merupakan kebiasaan yang banyak dilakukan oleh masyarakat du dunia dan juga din Indonesia tentunya. Hanya saja bahaya merokok untuk kesehatan adalah sangat buruk. Entah itu disadari atau tidak bagi para perokok itu sendiri. Banyak kandungan racun yang terdapat dalam sebatang rokok. Untuk itulah mengetahui bagaimana cara tips berhenti merokok akan banyak dicari bagi para pecandu rokok yang ingin untuk menghentikan kebiasaan buruknya tersebut.

Sebenarnya pemerintah juga menggalakkan anti merokok dalam bayak iklan. Akan tetapi iklan rokok juga banyak bermunculan dengan berbagai versi yang menarik dan mengundang rasa keingintahuan yang begitu besar bagi para konsumen dan masyarakat. Bahaya merokok ini bisa menyebabkan kanker, serangan jantung, impotensi dan gangguan kehamilan dan janin. dan begitu banyak juga dampak efek negatif dari sebatang rokok yang dihirup. Belum lagi bahaya rokok bagi para perokok pasif.

Tips Cara Berhenti Merokok

Cara menghentikan kebiasaan merokok ini bisa terbilang gampang-gampang sudah. Itu semuanya akan kembali kepada niat dari pecandu rokok itu sendiri untuk bisa berhenti dari kebiasaan yang merusak kesehatannya tersebut. Karena dampak buruk rokok terhadap kesehatan banyak diantaranya yaitu bisa menjadi penyebab kanker paru, faktor resiko serangan jantung, Penyakit Paru Obstruktif Kronik (PPOK), dan bagi laki-laki bisa juga menyebabkan terjadinya impotensi.

Ada beberapa cara kiat tips berhenti merokok yang bisa dilakukan diantaranya yaitu :
1. Niat Berhenti Merokok Yang Kuat.
Inilah sebenarnya titik dan kunci keberhasilan dalam rangka menghentikan kebiasaan buruk tersebut. Niat memegang peranan yang penting dalam hal ini. Bila kita melakukan banyak trik tips menghentikan rokok tetapi tanpa didasari keinginan kuat untuk menghentikannya hal ini akan berdampak tidak suksesnya program sehat ini. Mungkin bisa berhasil dalam kurun waktu sebentar tetapi kita akan bisa kembali dalam kebiasaan yang kurang menyehatkan ini kembali.

2. Melakukan Kegiatan Yang Bermanfaat.
Kegiatan olahraga akan bisa membantu dalam mengisi waktu-waktu luang kita yang biasanya kita isi dengan menghabiskan berbatang-batang rokok. Justru dengan melakukan aktifitas olahraga yang menyehatkan akan bisa membantu kita dalam usaha menghentikan kebiasaan buruk yang berpengaruh terhadap kesehatan ini. Jadi stop merokok sekarang juga.

3. Mengetahui dan Memahami Akan Bahaya Merokok Bagi Kesehatan.
Memahami, mengetahui akibat dari merokok pada diri seseorang yang menjadi pecandu berat rokok ketika terkena penyakit terbaring di rumah sakit dan menderita penyakit yang menahun akan memberikan kita kekuatan dan juga keinginan untuk menghentikan kebiasaan buruk ini semakin tinggi. Ini adalah merupakan bagian dari tips sehat menghentikan kebiasaan merokok. Untuk itulah kita memerlukan akan pengetahuan mengenai gangguan kesehatan akibat rokok ini juga. Karena banyak juga efek dampak negatif rokok terhadap perokok pasif.

4. Mengetahui Akan Arti Hidup Sehat Tanpa Rokok.
Kesehatan adalah salah satu nikmat hidup dan nikmat dari Allah yang wajib kita untuk syukuri. Mensyukuri nikmat Allah adalah dengan menjalankan pola hidup sehat dan hidup tanpa asap rokok. Karena pengaruh buruk asap rokok ini bukan hanya bagi perokok itu sendiri akan tetapi bagi para perokok pasif yang ada dalam lingkungan kehidupan sang perokok. Nikmat hidup sehat banyak kita menyadarinya ketika kita sedang dalam keadaan sakit, dan umumnya bila kita sehat, kerapkali kita melupakan akan nikmat sehat itu sendiri.

Demikian tadi beberapa cara untuk berhenti merokok dan semoga bisa memberikan manfaat untuk kita semuanya.